Warning: Parameter 2 to __search_by_title_only() expected to be a reference, value given in /www/wwwroot/phoenixhillna.org/wp-includes/class-wp-hook.php on line 308

Warning: Parameter 2 to __search_by_title_only() expected to be a reference, value given in /www/wwwroot/phoenixhillna.org/wp-includes/class-wp-hook.php on line 308
Harga Lipstik Revlon Ultra HD Matte : Daftar Harga Terbaru Februari 2022

Harga Lipstik Revlon Ultra HD Matte

Harga Lipstik Revlon Ultra HD Matte – Siapa yang tidak kenal brand kosmetik Revlon ? Salah satu produk andalan mereka dan banyak diminati oleh kaum hawa adalah lipstik Revlon ultra HD matte. Mengapa ? Pertama, harga lipstik Revlon ultra HD matte lip color ini cukup terjangkau. Kedua, pilihan warna yang dihadirkan cukup bervariatif dan relatif cocok untuk kulit Asia. Ketiga, dengan harga yang terjangkau, kualitas lipstik yang ditawarkan ini sangat menjanjikan.

Harga Lipstik Revlon Ultra HD Matte
Gambar Harga Lipstik Revlon Ultra HD Matte

Menghadirkan 8 pilihan warna yang menarik, Revlon menawarkan pewarna bibir yang diformulasikan dengan gel yang sangat ringan, 100% bebas wax, diperkaya dengan pelembab, dan memberikan hasil akhir velvety matte, yang berarti menghasilkan tampak matte yang terasa lembut dan tidak memberi efek samping berupa bibir kering. Kelebihan lain dari lip cream ini adalah memiliki aroma wangi vanilla yang menenangkan, warnanya pigmented, dan sudah pasti long lasting.

[irp]

Review dan Harga Lipstik Revlon Ultra HD Matte Lip Color

Meramaikan pasar lipstik dengan tagline Revlon, Love is On, brand kosmetik ini menawarkan 8 warna lipstik yang diberi nama Obsession, Devotion, Temptation, Love Addiction, Seduction, Passion, dan Filtration. Harga lipstik Revlon ultra HD matte lip color ini biasanya dipatok sekitar Rp 110.000 hingga Rp 130.000. Selain membeli di online shopping, produk ini juga cukup mudah ditemukan di counter Revlon yang tersedia di mall, supermarket, dan tempat perbelanjaan lainnya.

  1. 605 – Obsession

    605 - Obsession
    Gambar 605 – Obsession

    Pilihan warna yang pertama ini didominasi oleh warna pink dan ungu. Obsession didominasi oleh warna pink dengan hint ungu tua. Shade ini sangat mirip warna fuschia, namun warnanya tidak terlalu cerah, cenderung lebih gelap dan bold. Warna yang sangat tepat untuk kesan yang lebih dewasa.
    [irp]

    Warna ini cenderung aman untuk semua jenis skintone, terutama bagi Anda yang memiliki bibir gelap. Karena warna ini memiliki pigmentasi dan daya cover yang sangat bagus, sehingga warna asli bibir Anda dapat tersamarkan dengan baik. Perlu Anda ketahui bahwa warna ini kurang cocok untuk dalam aktivitas santai Anda sehari-hari, Anda bisa menggunakan lip color ini saat menghadiri acara formal maupun pesta.

  2. 610 – Addiction

    610 – Addiction
    Gambar 610 – Addiction

    Shade yang satu ini memiliki warna yang tidak jauh berbeda dengan shade Obsession. Sama-sama memiliki warna dasar pink, Addiction memiliki hint ungu tua yang lebih banyak dibandingkan Obsession, sehingga warna yang dihasilkan terlihat lebih gelap dan bold daripada shade nomor 605 tersebut.

    Warna ini sangat cantik untuk semua jenis skintone. Bahkan bagi Anda yang memiliki kulit sawo matang, warna ini bisa memberi efek wajah lebih cerah, lho. Dan tentunya, warna ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki bibir hitam ya. Harga Revlon ultra HD matte lip color di sociolla hanya Rp 129.000,00

  3. 635 – Passion

    635 – Passion
    Gambar 635 – Passion

    Bagi Anda pecinta warna-warna bold, terutama ungu tua, jangan sampai kelewatan mencoba shade yang satu ini. Lip color Passion ini memiliki warna ungu tua dan jika dilihat dengan seksama, shade ini memiliki hint merah tipis yang akan nampak saat Anda berada ditempat terang.
    [irp]

    Warna ini sangat tidak tepat untuk digunakan dalam aktivitas santai Anda sehari-hari ya. Namun, Anda bisa menggunakannya saat menghadiri acara formal atau rapat dikantor untuk menghidupkan aura tegas dan dewasa pada diri Anda. Jika sudah menggunakan lip color warna ini, usahakan riasan Anda tidak terlalu tebal juga ya.

  4. 625 – Love

    625 - Love
    Gambar 625 – Love

    Beralih dari warna-warna bernuansa pink dan ungu, shade nomor 625, Love, memiliki warna merah tua yang sangat cantik. Layaknya warna lipstik klasik, warna merah ini aman untuk semua jenis skintone, bahkan bisa memberikan efek mencerahkan pada wajah Anda dan membuat bibir tipis Anda tampak lebih berisi.

    Sangat tepat untuk menggunakan warna ini saat Anda datang ke acara-acara formal atau acara yang menuntut Anda untuk tampil stunning seharian. Namun, jika Anda cukup percaya diri menggunakan warna ini saat aktivitas santai sehari-hari juga tidak masalah. Harga Revlon ultra HD matte lip color di counter Revlon sekitar Rp 125.000,00

  5. 600 – Devotion

    600 – Devotion
    Gambar 600 – Devotion

    Memasuki pilihan warna-warna yang natural, pilihan pertama jatuh pada shade nomor 600, Devotion. Shade yang satu ini memiliki warna dasar coklat muda dengan hint soft pink dan sedikut ungu tua. Bisa dibilang, shade Devotion merupakan shade dengan warna yang paling mirip dengan warna asli bibir.
    [irp]

    Warna ini tampaknya terlalu pucat untuk Anda yang memiliki kulit sawo matang atau yang lebih gelap. Namun, bagi Anda yang memiliki fair skin, warna ini akan sangat cantik dan natural untuk riasan sehari-hari Anda. Shade nomor 600 ini juga sepertinya kurang cocok untuk Anda yang memiliki bibir gelap. Harga lipstik Revlon ultra HD matte lip color shade nomor 600 ini sekitar Rp 129.000,00.

  6. 615 – Temptation

    615 – Temptation
    Gambar 615 – Temptation

    Shade yang satu ini memiliki warna dua tingkat lebih cerah dibandingkan shade sebelumnya, Devotion. Shade Temptation memiliki warna pink cerah dengan sedikit hint ungu tua yang membuat warna ini terlihat soft dan bold secara bersamaan. Warna ini bisa menjadi alternatif bagi Anda yang ingin memiliki shade Devotion, namun warnanya membuat Anda tampak pucat.Warna pink dari shade Temptation ini cenderung aman untuk semua jenis skintone. Warnanya akan membuat penampilan Anda terlihat lebih cerah, segar, dan sehat seharian. Cocok sekali untuk riasan natural Anda sehari-hari.

  7. 620 – Flirtation

    620 – Flirtation
    Gambar 620 – Flirtation

    Mana suaranya para pecinta lipstik warna peach ?! Yup, shade yang satu ini memiliki warna peach orange yang sangat cantik. Bagi Anda pecinta warna peach maupun yang berkulit suite to orange untuk urusan make up, wajib memasukan shade Flirtation dalam pouch make up Anda.
    [irp]

    Warna orange lip color yang satu ini tidak terlalu cerah maupun tidak terlalu pucat. Bisa dibilang, warna orangenya sangat soft, sehingga sangat cocok untuk digunakan sehari-hari. Selain itu, warna ini juga aman untuk semua skintone, lho. Kalau bosen dengan lipstik berwarna pink, cobalah shade Flirtation.

  8. 630 – Seduction

    630 – Seduction
    Gambar 630 – Seduction

    “Ini dia shade warna yang terakhir, Seduction. Lipstik yang satu ini memiliki warna coklat muda murni tanpa ada hint apapun. Tampak warna coklat muda ini agak sedikit greyish, dan bisa dibilang warna ini juga termasuk warna yang pucat.

    “Warna ini tidak disarankan untuk dipakai oleh Anda yang memiliki kulit sawo matang, karena penampilan Anda akan terlihat sangat pucat. Namun, Anda bisa menggunakannya sebagai pewarna bibir dasar saat Anda ingin mencoba mengaplikasikan lipstik ombre. Bagi Anda yang memiliki kulit fair, tidak ada salahnya mencoba shade ini ya.

Daftar Harga Lipstik Revlon Ultra HD Matte Terbaru

Lipstik Revlon Ultra HD Matte

Harga

Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Embrace 640 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Devotion 600 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Flirtation 620 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Kisses 655 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Seduction 630 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color in Mettalic Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Addiction 610 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Romance 660 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Temptation 615 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Passion 635 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color Seduction – 5.9 ml Rp110.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color Kisses – 5.9 ml Rp110.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Love 625 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Intensity 665 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color – Spark 650 Rp129.000
Revlon Ultra HD Matte Lipcolor Liquid Lipstick Rp179.900
Revlon Ultra HD Matte Lip Color Embrace – 5.9 ml Rp110.000
Revlon Ultra HD Matte Lip Color Flirtation – 5.9 ml Rp110.000
Revlon Ultra HD Matte Lipcolor Liquid Lipstick Rp179.900
Revlon Ultra HD Matte Lip Color in Mettalic Rp129.000

Demikian review singkat pilihan warna dan harga lipstik Revlon ultra HD matte yang tersedia di pasaran. Ke-8 warna diatas merupakan shade lama. Ada 5 warna yang baru diluncurkan, yaitu Kisses, Spark, Intensity, Romance, dan Embrace. Penasaran dengan shade yang baru ? Nantikan ulasannya di review selanjutnya ya.

Leave a Comment